PARADASE.id – Kelurahan Tanjung Laut Indah memberikan pelayanan ekstra bagi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), selama tahap proses pendaftaran Bantuan Langsung Tunai (BLT).
Plt Lurah Tanjung Laut Indah Heriyanto mengatakan, pelayanan yang sengaja ditingkatkan itu untuk membantu warganya yang masih latah terhadap sistem pengajuan BLT UMKM secara online.
“Banyak warga masih bingung, jadi kita bantu. Sebelumnya juga PTSP sudah memberikan workshop kepada masyarakat tentang tata cara pengajuan,” ungkap Heriyanto saat ditemui di kantornya.
Namun, selama proses pendaftaran yang telah dibuka sejak 4 hari lalu ada banyak warga yang masih kebingungan. Tak jarang, beberapa warga Kelurahan Tanjung Laut Indah banyak belum memiliki email pribadi untuk melakukan registrasi.
“Jadi semuanya itu kita buat kan dulu sebelum melakukan pendaftaran. Makanya sampai malam kadang kita masih input data,” terang Heriyanto.
Dijelaskan Heriyanto, sebenarnya hanya ada sekitar 100 pelaku UMKM yang memiliki izin di kelurahan. Namun, untuk program BLT UMKM ini menyasar ke seluruh pelaku usaha kecil. Walaupun belum memiliki izin usaha dari kelurahan.
“Kalau yang tidak terdaftar, banyak sekali. Seperti isi ulang air galon, pentol, kue dan lainya. Kan semua boleh mengajukan tanpa terkecuali,” jelas Heriyanto.
Untuk mensiasati agar tidak terjadi penumpukan massa selama proses pendaftaran, Heriyanto pun membatasi pelayanan pendaftaran hanya untuk 50 peserta setiap harinya.
“Iya kita batasi, selama 4 hari ini kita mencatat ada 200 lebih orang yang sudah kita daftarkan,” terangnya. (Adv)