PARASADASE.id – Anggota DPRD Bontang menyalurkan dana bantuan kepada korban banjir bandang Luwu Utara di Sekretariat DPRD Bontang, Senin (20/7/2020). Bantuan yang dihimpun secara kolektif dari anggota DPRD Bontang itu diserahkan Wakil Ketua DPRD Bontang Agus Haris kepada Nursalam, mewakili relawan.
Bantuan terkumpul sebesar Rp 36,5 juta. Ia menyampaikan rasa terimakasih kepada seluruh kolega legislator yang ikut berpartisipasi. Agus juga mengajak penggalangan dana bisa terus dilakukan melibatkan peran aktif para anggota dewan.
” Saya mohon kerelaan dan keikhlasannya anggota DPRD untuk turun ke jalan menggalang dana,” ucap Agus.
Nursalam yang juga anggota DPRD Bontang mengapresiasi bantuan yang telah diberikan. Putra daerah asal Masamba, Luwu Utara, itu rencananya akan membawa seluruh bantuan yang terhimpun langsung ke kampung halaman.
Begitu pula dengan rencana para kolega yang kompak berencana akan turun ke jalan menggalang dana. Dalam waktu dekat, agenda penggalangan dana oleh DPRD Bontang ini akan dilaksanakan usai dirapatkan.
“Sebagai yang berasal dari Masamba, saya pribadi berucap terima kasih dan apresiasi atas niat baik membantu korban bencana di Luwu Utara,” ujar Salam.
Ia menjelaskan, kondisi terdampak bencana saat ini sangat memprihatinkan. Akses jalan tertutup hingga salahsatu kawasan pemukiman warga tersapu banjir yang membawa lumpur tebal. (Adv)