PARADASE.ID. Dinas Kesehatan Kota Bontang melalui Puskesmas Bontang Barat melaksanakan pemeriksaan kesehatan rutin dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan khususnya bagi para Lanjut Usia (Lansia) yang berada di Kelurahan Belimbing Kecamatan Bontang Barat, Jumat (14/02).
Kepala Puskesmas Bontang Barat dr Fatimah Asih Winaryo, mengatakan bahwa kegiatan pemeriksaan lansia ini telah dijadikan agenda rutin Puskesmas Bontang Barat yang bekerjasama dengan Kelurahan Belimbing. Dalam pemeriksaan tersebut lansia akan diukur tinggi dan berat badannya selain itu ukuran lingkar perut juga dilakukan, kemudian para lansia juga dicek tekanan darah serta status kesehatannya.
“Dilakukan juga konseling kesehatan untuk diperiksa darahnya seperti kolesterol, asam urat serta gula darah,” katanya saat dijumpai disela-sela pemeriksaan.
Kegitan rutin ini diawali dengan senam lansia pada Pukul 07.00 Wita dan sejak saat itu sudah terlihat animo para lansia sehingga dr Fatimah juga mengapresiasi atas partisipasi masyarakat Kelurahan Belimbing khususnya para lansia yang memeriksakan kesehatannya yang mencapai lebih dari 30 lansia.
Ia pun berharap, animo ini dapat lebih ditularkan kepada warga lansia lainnya, agar kondisi para lansia di Kota Bontang tetap sehat, produktif dan terhindar dari berbagai penyakit dan diharapkan mereka dapat memeriksakan kesehatannya baik di klinik kesehatan, Puskesmas atapun langsung ke Rumah Sakit umum Daerah (RSUD) Taman Husada Bontang.
“Tujuannya agar lansia kita di Kelurahan Belimbing dan pada khususnya di Kota Bontang tetap sehat, produktif dan terhindar dari berbagai penyakit,” harap Kepala Puskesmas Bontang Barat ini.(Adv)